Wednesday, April 24, 2024
spot_img

Lawan Mitra Kukar, PSAP Tak Gentar

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Pada partai kandang kedua di ajang Indonesian Super League 2011/2012, Kamis (8/12), PSAP Sigli akan menjamu Mitra Kukar FC di Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh. Tim berjulukan Laskar Aneuk Nanggroe itu mengaku tidak gentar meski lawannya tim bertabur mega bintang.

“Kami ingin segera bangkit setelah kalah 1-2 dari Persisam di partai perdana kemarin itu,” ujar Arman, Pelatih PSAP setelah latihan di Stadion Harapan Bangsa, pagi tadi.

Kedua tim yang akan bertanding esok sore itu sempat berpas-pasan di pintu gerbang masuk stadion pada pagi tadi. Begitu pemain PSAP berada di dalam bus yang hendak pulang dari stadion pada pukul 10.00 WIB, tiba-tiba datang bus yang membawa pemain Mitra Kukar. Keduanya sama-sama melakukan uji coba lapangan pada pagi hari.

Dalam latihan itu, terlihat semua pemain PSAP dalam kondisi fit termasuk tiga legiun asingnya yang belum bisa dipastikan untuk diturunkan dalam laga besok. Legiun asing PSAP tersebut masih terkendala belum keluarnya International Transfer Certificate (ITC) dari federasi sepakbola dunia, FIFA. Pada laga sebelumnya PSAP hanya diperkuat satu legiun asing yakni M Fundo.

“Sebenarnya saya sangat berharap pemain asing tersebut bisa diturunkan saat menghadapi Mitra Kukar,” kata dia.

Pelatih Arman menambahkan, dirinya sudah menginstruksikan kepada anak asuhannya untuk melupakan hasil buruk yang didapatkan pada laga perdana. “Mereka saya tekankan untuk bangkit saat melawan Mitra Kukar besok.”

Namun demikian, menurut dia, bermain di Stadion Harapan Bangsa berbeda dengan PSAP bermain di Stadion Kuta Asan yang merupakan markasnya. Di sana mereka bisa mendapatkan dukungan yang lebih besar dari penonton dan publik Pidie.

“Anak-anak semuanya tetap dalam kondisi penuh semangat, diharapkan bisa bermain dengan semangat juang tinggi dan konsentrasi penuh untuk mampu meredam pergerakan pemain Mitra Kukar besok,” sebut Arman.

PSAP pantas saja tidak gentar ketika melawan Mitra Kukar, sebab meski tim lawannya itu bertabur mega bintang, namun keduanya sama-sama tim promosi di ajang sepakbola kasta tertinggi ISL musim ini.  []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU