Saturday, April 20, 2024
spot_img

101 Personel TNI AU Terjun Payung

BLANG BINTANG | ACEHKITA.COM — Sebanyak 101 prajurit Kompi H Paskhas Sultan Iskandar Muda dan Kompi G Paskhas Lhoksumawe, melakukan atraksi terjun payung di Pangkalan TNI Angkatan Udara Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar, Sabtu (20/2) pagi.

Menurut Komandan Kompi H Paskhas Lanud SIM Kapten Sus Firdaus, penerjun diterbangkan dengan pesawat Hercules A.1305 yang sehari sebelumnya didatangkan dari Lanud Saleh Malang, Jawa Timur.

Sekitar pukul 8 pagi pesawat langsung menerbangkan para penerjun dengan ketinggian 1.500 kaki (feet). Mereka diterjunkan dengan 2 sortie. Penerjuan diawali oleh Mayor Psk I Putu Pasek, kepala Dinas Operasi Pangkalan TNI AU Sultan Iskandar Muda, disusul beberapa penerjun lainnya.

Kegiatan yang memacu adrenalin ini memukau penonton yang hadir, ditambah dengan atraksi 5 peterjun payung olah raga (TPO) dari Kompi H Lanud Sultan Iskandar Muda.

Komandan Lanud Sultan Iskandar Muda Sungkono mengatakan, Kegiatan ini dilaksanakan sebagai ajang promosi potensi dirgantara kepada masyarakat luas dan latihan rutin untuk memebentuk kesiapan prajurit menghadapi kondisi di medan tempur.

”Kegiatan ini sebagai penyegaran dan me-maintenance kulafikasi dari pasukan payung,” kata Sungkono. []

Akses acehkita.com melalui telepon selular Anda. Kujungi http://m.acehkita.com/

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU